Back to Home

Asuransi Kendaraan Dulu, Agar Perjalanan Langsung Ngeng!

Asuransi Kendaraan sangat penting bagi keselamatan dan kesehatan jiwa loh. Gimana gak makin tenang jika perjalanan kita sudah dijamin?

Insurance you should know!!

Asuransi Kendaraan

Asuransi Pendidikan

Asuransi Jiwa

Asuransi Properti

Asuransi Jaminan Hari Tua

Asuransi Bisnis

Asuransi Perjalanan

Asuransi Kendaraan Bermotor

Cakupan pertanggungan asuransi kendaraan kendaraan bermotor maupun mobil antara lain terjadi kerugian, misalnya terendam banjir, rusak karena menabrak atau tertabrak, dan lain sebagainya.

Tidak dapat di pungkiri bahwa kegiatan milenial jaman sekarang juga dituntut untuk memiliki mobilitas yang sangat tinggi. Akibat mobilitas yang sangat tinggi inilah butuh fasilitas pendukung kegiatan kita yang semakin banyak salah satunya adalah kendaraan bermotor.

Tidak bisa dipungkiri, kendaraan bermotor baik mobil maupun motor merupakan salah satu kebutuhan bagi banyak orang untuk menunjang aktivitas. Akan tetapi berkendara di jalanan juga memiliki risiko yang tinggi, baik itu risiko kecelakaan, kerusakan hingga kendaraan dicuri atau hilang. Jika terjadi hal seperti ini pastinya bisa menimbulkan kerugian material yang tidak sedikit.

Untuk mencegah terjadinya kerugian akibat kerusakan maupun kehilangan kendaraan, daftar asuransi polis standar asuransi kendaraan bermotor Indonesia bisa menjadi pilihan yang tepat.

Kendaraan sebagai aset finansial sudah selayaknya tercover asuransi. Banyaknya risiko yang dapat terjadi pada kendaraan tentu akan memberikan kerugian yang cukup besar apabila tidak dibantu oleh pihak asuransi. Asuransi kendaraan bermotor merupakan salah satu bentuk perlindungan finansial yang dapat memberikan jaminan terhadap risiko utama yang mungkin timbul dari kepemilikan kendaraan bermotor. 

Namun, tidak semua kendaraan harus Anda asuransikan akan tetapi Anda dapat menentukan kendaraan mana yang memiliki mobilitas keluar lebih sering untuk diasuransikan dan memiliki risiko tinggi. Asuransi kendaraan bermotor juga dapat diperluas dengan jaminan tambahan yang dapat menutupi risiko-risiko seperti kerugian akibat kerusuhan dan huru-hara, kegiatan terorisme, banjir, kecelakaan diri pengemudi dan penumpang, serta tanggung jawab hukum terhadap kerugian pihak ketiga. 

Perusahaan asuransi akan memberikan jaminan risiko kecelakaan lalu lintas, pencurian, kebakaran hingga kerusakan dari perbuatan orang yang tidak bertanggung jawab dari produk asuransi kendaraan yang Anda miliki.

Dengan demikian, asuransi kendaraan bermotor tidak hanya memberikan perlindungan terhadap risiko utama, tetapi juga dapat memberikan jaminan yang lebih luas terhadap berbagai risiko yang mungkin timbul dari kepemilikan kendaraan bermotor. 

Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terkait kasus banjir di Indonesia pada tahun 2019, kejadian musibah banjir mencapai 1.538 kejadian dalam kurun waktu Januari hingga April. Melansir dari Data Carfix Indonesia 2020, kisaran biaya perbaikan mobil akibat banjir tidaklah murah, yaitu dimulai dari Rp2 hingga Rp6,7 jutaan. 

Asuransi Untuk Ketenangan Jiwa

Asuransi kendaraan bermotor merupakan produk asuransi yang memberikan jaminan perlindungan, pertanggungan hingga ganti rugi atas risiko kecelakaan, kerusakan bahkan kehilangan kendaraan bermotor.

Jaminan risiko yang terjadi pada kendaraan bermotor nantinya akan menjadi tanggung jawab dan dialihkan kepada perusahaan insurance. Hal ini dapat memberikan rasa tenang kepada pemilik kendaraan atas segala risiko yang mungkin terjadi kendaraan miliknya.

Perusahaan asuransi terbaik menawarkan produk asuransi yang dirancang untuk memberikan perlindungan bagi kita dan kendaraan. Mengutip dari website MPM Insurance berikut beberapa manfaat memiliki asuransi mobil terbaik yang bisa kita dapatkan.

Perlindungan kendaraan dari risiko kecelakaan

Proteksi ini dapat memberikan jaminan perlindungan pada kerusakan mobil atau motor akibat kecelakaan seperti tabrakan, tergelincir, terbalik, dan lain sebagainya. Jadi bisa memilih asuransi motor atau asuransi mobil sesuai dengan kebutuhan

Proteksi kehilangan akibat pencurian

Risiko mobil hilang karena dicuri bisa saja terjadi yang menimbulkan kerugian bagi pemilik mobil. Proses klaim dan ganti rugi akan disesuaikan dengan jenis asuransi yang dipilih.

Memberikan ketenangan bagi pemilik kendaraan

Kerusakan kendaraan seperti mobil tentu menghabiskan dana yang tidak murah sehingga saat terjadi kecelakaan atau kehilangan dapat menimbulkan kerugian yang tidak sedikit. Dengan memiliki asuransi mobil, kita bisa lebih tenang dan tidak perlu was-was jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Jenis Asuransi yang Paling Banyak Dibeli Secara Online

Menurut laporan FinTech in ASEAN 2021: Digital Takes Flight, pandemi Covid-19 membuat pembelian polis asuransi secara online di wilayah Asia Tenggara semakin meningkat. Hal ini diprediksi akan terus bertumbuh di masa yang akan datang.

Dari 1.379 responden yang berada di Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam, mayoritas menyatakan bahwa asuransi kesehatan merupakan jenis asuransi yang paling banyak dibeli secara online, yaitu mencapai 53% pada 2021.

Jenis asuransi yang paling banyak dibeli berikutnya adalah asuransi jiwa sebesar 48%. Kemudian, pembelian asuransi kendaraan bermotor dan asuransi perjalanan masing-masing sebesar 45% dan 31%.

Kemudian, sebanyak 28% responden membeli asuransi kecelakaan secara online. Adapun, sebanyak 17% responden membeli asuransi properti dan 9% membeli asuransi kecacatan.

Di antara responden yang membeli asuransi secara online, hampir delapan dari 10 responden melakukan pembelian melalui platform milik perusahaan asuransi yang sudah mapan. Ke depan, masyarakat di Asia Tenggara akan terbiasa membeli asuransi secara online seiring dengan perkembangan transaksi melalui dompet digital dan platform digital lainnya.

Sumber : Databoks Kata Data

Asuransi perjalanan atau asuransi perjalanan adalah produk asuransi yang memberikan perlindungan dari dampak potensi gangguan selama nasabah bepergian. Asuransi perjalanan cocok bagi kita yang merencanakan perjalanan ke luar negeri seperti liburan ke Eropa, haji, dan lain sebagainya

Asuransi yang cukup penting dan tidak boleh dilewatkan namun sering diabaikan oleh sebagian besar orang adalah asuransi perjalanan. 

Asuransi perjalanan merupakan produk asuransi yang akan memberikan kelebihan asuransi berupa pertanggungjawaban secara penuh selama pemegang polis melakukan perjalanan baik antar kota ataupun antar negara sebagai destinasi liburan yang menyenangkan dan mengesankan.

Sudah banyak sekali perusahaan asuransi yang menawarkan produk asuransi perjalanan dengan premi yang terjangkau. 

Dengan mengikuti asuransi perjalanan, ada banyak sekali manfaat yang dirasakan mulai dari adanya perlindungan jiwa apabila terjadi risiko selama melakukan perjalanan termasuk kecelakaan, adanya pertanggungan biaya pengobatan medis jika terdapat gangguan kesehatan, risiko kehilangan dan kerusakan barang bawaan yang kerap kali terjadi hingga risiko pembatalan perjalanan karena adanya keterbatasan waktu.

Tidak ada batasan individu untuk memiliki asuransi. Selama Anda mampu membayar premi asuransi tersebut maka Anda dapat memilih beberapa asuransi sekaligus dalam membuka polis. 

Semakin banyak produk asuransi yang Anda pilih maka akan semakin besar pula biaya yang harus dikeluarkan untuk membayar premi. Akan tetapi, Anda akan memiliki jaminan ketenangan hidup karena semua risiko dapat diatasi oleh asuransi.

Setelah memahami pengertian, manfaat dan juga jenis asuransi, maka Anda tidak boleh asal pilih agen perusahaan asuransi yang akan digunakan. Kredibilitas perusahaan asuransi pun harus menjadi pertimbangan agar terhindar dari kasus asuransi bodong. MPM Insurance bisa Anda jadikan sebagai pilihan perusahaan asuransi yang tepat. Sudah kenalkah Anda dengan asuransi yang satu ini?

MPM Insurance merupakan perusahaan asuransi terbaik dengan jenis asuransi terlengkap. Anda dapat menggunakan layanan asuransi dari MPM Insurance sesuai dengan kebutuhan Anda termasuk dari segi proteksi dan investasi.

Jenis Asuransi Kendaraan Bermotor

Biasanya asuransi mobil dibagi menjadi dua yaitu asuransi Total Loss Only (TLO) dan asuransi mobil All Risk.

Total All Risk (TLO)

Asuransi mobil total loss only adalah penggantian kerugian atau klaim asuransi secara penuh atas kendaraan yang kerusakannya mencapai 75% atau lebih. Kerusakan seperti ini adalah kerusakan tertinggi, yang bisa menyebabkan mobil rusak parah atau ringsek, hingga tidak bisa digunakan sama sekali.

Asuransi Mobil All Risk

Manfaat asuransi mobil yang satu ini memiliki keunggulan coverage yang lebih luas. Ketika ada kerusakan yang kecil maupun besar akan ditanggung secara menyeluruh. Biasanya nasabah yang mengalami kecelakaan lebih direkomendasikan untuk penggantian unit mobil baru daripada harus diperbaiki di bengkel.

Beberapa pilihan tambahan untuk jenis All Risk semisalnya dapat diperluas pada kendaraan yang mengalami kejadian bencana alam atau huru-hara. Biaya yang harus dikeluarkan untuk asuransi All Risk lebih mahal jika dibandingkan dengan TLO, ini dikarenakan proteksinya yang menyeluruh.

Ada beberapa asuransi yang ada di MPM Insurance

Asuransi ini dibutuhkan apabila terjadi hal-hal di luar kendali. Bukan sebatas ganti rugi saat terjadi kecelakaan, asuransi mobil all risk juga menjadi investasi perawatan untuk mobil baru maupun bekas. 

Asuransi properti merupakan salah satu produk asuransi yang memberikan perlindungan terhadap properti dari risiko dan hal-hal yang tidak diinginkan. Misalnya risiko kebakaran, kerusakan, pencurian, dan lain-lain. Jenis properti yang ditanggung bisa rumah, gedung perkantoran, toko, tempat kos, apartemen, dan pabrik atau tempat usaha. 

Asuransi Rekayasa adalah asuransi yang menjamin pemilik dan atau kontraktor atas proyek konstruksi serta instalasinya. Selain itu, Asuransi Rekayasa juga dapat menjaminkan alat-alat berat, mesin-mesin produksi, dan peralatan elektronik,

MPM Insurance menawarkan asuransi uang yang dapat memberikan perlindungan terhadap kerugian uang dalam tempat penyimpanan atau pun dalam pengiriman yang diakibatkan dari risiko yang dijamin dalam polis (pencurian, perampokan, kehilangan, pembongkaran, dan kerusakan pada saat dikirim atau disimpan dalam lemari besi dan atau cashier box)

Asuransi Pengangkutan adalah asuransi yang memberikan proteksi terhadap barang yang diangkut baik melalui darat, laut maupun udara, sepanjang risiko tidak dikecualikan dalam polis. MPM Insurance menawarkan 2 jenis jaminan/polis asuransi pengangkutan barang selama pengangkutan atau pengiriman:

  • Polis Standar Asuransi Pengangkutan Barang Indonesia (PSAPBI)
  • Institute Cargo Clause (ICC)

Asuransi Rangka Kapal adalah asuransi yang memberikan ganti rugi atas kerusakan ataupun kehilangan pada bagian (rangka) kapal.

Asuransi Tanggung Gugat adalah asuransi yang menjamin tuntutan dari pihak ketiga atas cedera tubuh dan/atau kerusakan/kerugian terhadap harta benda miliknya akibat dari kegiatan usaha tertanggung.

Asuransi Rangka Kapal adalah asuransi yang memberikan ganti rugi atas kerusakan ataupun kehilangan pada bagian (rangka) kapal.

Asuransi Kendaraan Bermotor Terpercaya hanya ada di MPM insurance

Segera daftar asuransi untuk kendaraan bermotor kita, agar hidup lebih tenang dan stabil kedepannya

Back to Home

Leave a Reply

© 2023 Build by Mbak Liya with Pride and Tea. All Rights Reserved.